

Permintaan tempat tinggal, baik untuk jangka pendek maupun jangka panjang, terus meningkat di kota-kota besar seperti Jakarta. Banyak orang datang ke kota ini untuk bekerja, menempuh pendidikan, atau menjalani perjalanan bisnis. Oleh sebab itu, bisnis sewa apartemen harian vs bulanan menjadi sangat populer.
Menurut Global Property Guide, pasar properti Indonesia diperkirakan akan tumbuh hingga mencapai USD90,96 miliar atau sekitar Rp1.455 triliun pada tahun 2030. Meski demikian, kedua model bisnis ini memiliki keunggulan dan tantangan masing-masing. Sehingga, para pemilik properti perlu memahami cara kerja serta risikonya.
Key Takeaways:
- Sewa harian untung lebih besar, namun butuh pengelolaan ketat.
- Sewa bulanan stabil dan pengelolaannya lebih mudah, namun tarifnya lebih rendah.
- Pilih model bisnis penyewaan apartemen sesuai tujuan keuangan dan waktu pengelolaan unit.
Sewa Apartemen Harian
Sewa apartemen harian adalah model penyewaan unit dalam hitungan malam atau hari. Umumnya, sistem ini mirip seperti hotel dengan check-in dan check-out fleksibel. Oleh sebab itu, sangat cocok untuk tamu yang hanya tinggal sementara. Berikut ini kelebihan dan tantangan dari bisnis sewa apartemen harian vs bulanan.
Kelebihan
- Harga sewa per hari lebih tinggi: Rata-rata tarif sewa apartemen harian di Jakarta bisa mencapai Rp300.000,00 – Rp800.000,00, tergantung lokasi dan fasilitas.
- Harga menyesuaikan musim atau permintaan: Saat musim liburan atau akhir pekan, tarif sewa bisa naik sesuai kebutuhan atau permintaan (demand).
- Target pasar lebih luas: Mulai dari wisatawan, pelancong bisnis, hingga orang yang butuh tempat sementara (misalnya pasien rawat jalan di rumah sakit terdekat).
Tantangan
- Pendapatan fluktuatif: Saat low season, unit bisa kosong cukup lama tanpa pemasukan.
- Biaya operasional tinggi: Biaya rutin seperti laundry, cleaning service, dan perawatan fasilitas lebih sering terjadi.
- Butuh pengelolaan ketat: Karena tamu berganti setiap hari, pemilik harus punya sistem pemesanan, komunikasi cepat, dan kebersihan terjaga.
Sewa Apartemen Bulanan
Di sisi lain, sewa apartemen bulanan adalah model sewa dengan kontrak minimal satu bulan. Sistem ini cocok untuk mahasiswa, ekspatriat, atau pekerja kontrak sementara. Karena jangka sewa lebih panjang, model ini terkesan lebih “tenang.”
Kelebihan
- Pendapatan lebih stabil: Misalnya, satu unit bisa menghasilkan Rp4.000.000,00 – Rp12.000.000,00 per bulan, tergantung lokasi.
- Biaya operasional lebih rendah: Karena penyewa tinggal dalam waktu lama, pemilik tidak perlu terlalu sering melakukan pembersihan dan laundry.
- Pengelolaan lebih longgar: Pemilik tidak perlu sering-sering berkomunikasi dengan penyewa baru atau mengatur check-in atau check-out setiap minggu.
Tantangan
- Tarif lebih rendah daripada sewa harian: Meski stabil, margin keuntungan lebih tipis, apalagi jika apartemen berada di lokasi dengan potensi wisata tinggi.
- Sulit menaikkan harga di tengah masa sewa: Harga sewa bersifat tetap selama masa kontrak. Kenaikan tarif baru bisa pemilik lakukan setelah masa sewa selesai.
- Kurang fleksibel dalam penyesuaian harga: Tarif sewa tidak bisa menyesuaikan musim liburan atau event tertentu. Dalam kata lain, saat permintaan melonjak, Anda tidak bisa menaikkan harga secara langsung.
Bisnis Sewa Apartemen Harian vs Bulanan, Sebaiknya Pilih yang Mana?
Dalam memilih antara model bisnis sewa apartemen harian vs bulanan, Anda harus menyesuaikan beberapa faktor sebagai berikut.
- Tujuan jangka panjang: Jika Anda ingin cash flow cepat, maka model bisnis sewa harian bisa memberikan pemasukan harian atau mingguan. Namun, jika Anda lebih mementingkan stabilitas keuangan, maka sewa bulanan lebih cocok.
- Ketersediaan waktu untuk mengelola unit: Sewa harian membutuhkan lebih banyak waktu dan perhatian dalam pengelolaan, sedangkan sewa bulanan lebih “santai”.
Jika Anda memiliki lebih dari satu unit apartemen, Anda bisa menerapkan kombinasi 1 unit untuk sewa harian dan 1 unit untuk bulanan. Anda juga bisa menyesuaikan model bisnis dengan musim, seperti menyewakan secara harian saat musim liburan dan bulanan di musim reguler.
Antasari Place, Pilihan Terbaik untuk Bisnis Sewa Apartemen!
Jika Anda ingin memulai bisnis sewa apartemen harian vs bulanan dengan potensi tinggi, Antasari Place adalah pilihan ideal. Unitnya modern, siap huni, dan sudah fully furnished by Idemu Vivere, jadi langsung bisa Anda sewakan.
Lokasinya sangat strategis, dekat dengan CBD Cilandak, rumah sakit, sekolah, serta kawasan lifestyle di Kemang dan Senopati. Ini adalah area premium yang selalu dicari mayoritas penyewa.
Selain itu, Antasari Place memiliki fasilitas lengkap seperti swimming pool, gym, taman, dan business lounge. Tersedia pula retail area di lantai dasar yang mencakup kafe, tempat makan, hingga supermarket.
Saat ini, Anda bisa menikmati promo FREE IPKL, air, listrik, dan sinking fund hingga Rp13.500.000,00 per tahun. Jadi, hubungi kami sekarang untuk mendapatkan info selengkapnya dan mulai bisnis apartemen Anda hari ini!