
Permintaan terhadap apartemen selalu mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Hunian vertikal ini menawarkan sejumlah kelebihan yang dapat menunjang kehidupan masyarakat perkotaan yang dinamis dan serba cepat.
Jenis unit apartemen yang paling digemari oleh masyarakat adalah tipe apartemen studio. Apa itu tipe apartemen studio dan mengapa tipe apartemen ini sangat diminati masyarakat perkotaan? Temukan jawabannya dalam artikel ini.
Apa Itu Apartemen Studio dan Bagaimana Layoutnya?

Apartemen studio adalah tipe apartemen yang menggabungkan kamar tidur, ruang tamu, dapur, dan ruang makan dalam satu ruangan tanpa sekat. Apartemen studio juga dilengkapi dengan kamar mandi yang terletak pada ruang terpisah di dalam unit.
Ukuran luas tipe apartemen ini umumnya sekitar 20 sampai 30 meter persegi. Dengan ukurannya yang kompak, desain interior apartemen ini cenderung ringkas dan fungsional. Selain itu, harganya juga lebih terjangkau dibandingkan tipe apartemen lainnya sehingga sangat digemari oleh masyarakat.
Tipe apartemen studio sangat cocok untuk individu atau pasangan muda yang baru menikah dan ingin memiliki unit apartemen dengan budget terbatas.
Kelebihan dan Kekurangan Tinggal di Apartemen Studio

Sebelum memutuskan untuk membeli apartemen studio, penting untuk memahami secara detail sejumlah kelebihan dan kekurangannya, yang mungkin akan memengaruhi kepuasan dan kenyamanan Anda.
Kelebihan apartemen studio
Beberapa kelebihan apartemen studio antara lain adalah seperti berikut ini.
- Hemat biaya
Dibandingkan dengan tipe apartemen lainnya yang lebih besar, apartemen studio memiliki harga yang paling terjangkau.
Selain itu, berkat ukurannya yang kecil, besaran iuran pengelolaan lingkungan (IPL) yang harus Anda bayar setiap bulan juga lebih rendah. Klik di sini untuk mengetahui cara menghitung nominal IPL apartemen.
- Perawatan dan pemeliharaan mudah
Layout apartemen studio umumnya lebih sederhana sehingga perawatannya lebih mudah. Anda tidak memerlukan waktu dan tenaga ekstra untuk membersihkan unit apartemen ini.
- Hunian praktis dan ringkas
Tipe apartemen ini sangat cocok untuk Anda yang menginginkan hidup praktis dan efisien. Desain apartemen studio tidak memerlukan banyak dekorasi karena lebih mengutamakan fungsi dibandingkan estetika. Meskipun demikian, apartemen studio tetap nyaman untuk dihuni.
Kekurangan apartemen studio
Berikut adalah beberapa kekurangan apartemen studio yang harus Anda ketahui.
- Ruang gerak terbatas
Ukuran apartemen studio yang kecil ternyata juga dapat memberikan kendala tertentu. Bagi Anda yang menyimpan banyak barang pribadi dan sering mengundang sejumlah teman untuk bertamu, apartemen studio tidak dapat memberikan ruang yang cukup untuk beraktivitas dengan leluasa.
- Kurang privasi
Di samping itu, akibat tidak ada sekat atau partisi yang memisahkan kamar tidur dengan area lainnya, privasi Anda mungkin akan terganggu.
- Tidak nyaman untuk beberapa orang
Bagi sebagian orang, ukuran apartemen studio yang kecil dan minimnya ruang gerak yang tersedia, dapat menyebabkan mereka merasa terkekang dan tidak nyaman. Oleh karena itu, Anda harus benar-benar memahami kebutuhan dan preferensi pribadi sebelum memutuskan membeli apartemen studio.
Memaksimalkan Ruang di Apartemen Studio

Berdasarkan pembahasan sebelumnya, apartemen studio memiliki ukuran luas yang terbatas. Oleh karena itu, agar unit apartemen tidak terlihat sesak, Anda perlu memaksimalkan penggunaan ruang apartemen studio dengan baik. Berikut adalah beberapa hal yang bisa Anda lakukan.
Gunakan furnitur multifungsi
Penggunaan furnitur multifungsi dapat membantu mengoptimalkan ruang apartemen studio. Mulai dari penggunaan lemari dapur yang bisa menjadi meja makan, meja lipat yang menempel di dinding, hingga tempat tidur yang dapat digunakan sebagai penyimpanan, semua furnitur tersebut dapat membuat apartemen studio tampak lebih lapang.
Hindari dekorasi berlebihan
Dekorasi yang berlebihan dan rumit hanya akan membuat apartemen studio Anda tampak penuh sesak. Oleh karena itu, sebaiknya gunakan dekorasi yang sederhana dan minimalis.
Gunakan cat dinding yang cerah
Warna dinding yang cerah, seperti putih, abu-abu terang, dan krem dapat mencerminkan cahaya dengan baik sehingga memberikan ilusi ruangan lebih luas dan terang.
Gunakan cermin
Selain berfungsi sebagai dekorasi, cermin yang diletakkan pada sudut yang tepat dapat memberikan kesan ruangan yang lega dan lapang.
Simpan barang pribadi dan peralatan yang benar-benar dibutuhkan
Terakhir, agar apartemen studio tidak semakin sesak, Anda perlu menerapkan gaya hidup minimalis. Sebaiknya pilah dan simpan barang-barang pribadi dan peralatan rumah tangga yang benar-benar Anda butuhkan saja dalam apartemen studio.
Demikian adalah penjelasan mengenai tipe apartemen studio. Sebagai pilihan hunian yang sangat digemari masyarakat, tipe apartemen ini menawarkan sejumlah kelebihan dan kekurangan. Oleh karena itu, pertimbangkan kebutuhan Anda dengan seksama sebelum memutuskan menetap di apartemen studio.